Sejarah Sekolah

Sekolah Menengah Kejuaran Negeri 1 Kandanghaur adalah sekolah yang di dirikan pada 18 November 2003 di resmikan oleh Bupati Indramayu. SMK NEGERI 1 KANDANGHAUR ini adalah sekolah menengah kejuruan negeri satu-satunya di kecamatan Kandanghaur dan mempunyai program keahlian yang berbeda dengan SMK lainya dan dikenal sebagai SMK PELAYARAN karena menerapkan system pendidikannya SEMI MILITER.

Program Keahlian yang pertama hanya ada dua yaitu :
– TEKNIK KAPAL PENANGKAP IKAN (TKPI)
– TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN (TKJ)

Mulai akfit pada bulan juli 2004/2005 Waktu itu masih sedikit muridnya hanya ada 2 kelas, dan belum punya gedung sendiri masih memanfaat kan Gedung SMP NEGERI 1 KANDANGHAUR, Guru-Gurunya juga sebagian besar dari SMP NEGERI 1 KANDANGHAUR.
Seiring berkembangnya zaman SMK NEGERI 1 KANDANGHAUR menambahkan 2 program keahliannya yaitu :
– TEKNIK DAN BISNIS SEPEDA MOTOR (TBSM)
– MULTIMEDIA

Sehingga SMK NEGERI 1 KANDANGHAUR sekarang mempunyai 4 program keahlian diantaranya :
1.    TEKNIK KAPAL PENANGKAP IKAN (TKPI)
2.    TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN (TKJ)
3.    TEKNIK DAN BISNIS SEPEDA MOTOR (TBSM)
4.    MULTIMEDIA

Guru SMK NEGERI 1 KANDANGHAUR sekarang ada 50 orang terdiri dari 11 Guru  PNS dan 39 GTT (Guru Tidak Tetap). Staf Tata Usaha SMK NEGERI 1 KANDANGHAUR sekarang ada 20 orang terdiri orang 5 PNS dan 15 PTT (Pegawai Tidak Tetap).