IN HOUSE TRAINING KURIKULUM “MERDEKA BELAJAR”

MERDEKA BELAJAR!!!
smkn 1 kandanghaur yang merupakan sekolah pusat unggulan mewajibkan guru guru meningkatkan mutu pendidikan, filosofi pendidikan ki hajar dewantara wajib di terapkan, sehingga menuntun segala kodrat yang ada pada anak-anak, agar mereka dapat mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya baik sebagai manusia maupun sebagai anggota masyarakat. Oleh karena itu, pendidik itu hanya menuntun tumbuh atau hidupnya kekuatan kodrat yang ada pada anak-anak, agar dapat memperbaiki laku-nya (bukan dasarnya) hidup dan tumbuh-nya kekuatan kodrat anak”.
.Dalam menuntun laku dan pertumbuhan kodrat anak, KHD mengibaratkan peran pendidik seperti seorang petani atau tukang kebun. Anak-anak itu seperti biji tumbuhan yang disemai dan ditanam oleh petani atau tukang kebun di lahan yang telah disediakan. Anak-anak itu bagaikan bulir-bulir jagung yang ditanam. Bila biji jagung ditempatkan di tanah yang subur dengan mendapatkan sinar matahari dan pengairan yang baik maka meskipun biji jagung adalah bibit jagung yang kurang baik (kurang berkualitas) dapat tumbuh dengan baik karena perhatian dan perawatan petani. Demikian sebaliknya, meskipun biji jagung itu disemai adalah bibit berkualitas baik namun tumbuh di lahan yang gersang dan tidak mendapatkan pengairan dan cahaya matahari serta ‘tangan dingin’ petani, maka biji jagung itu mungkin tumbuh namun tidak akan optimal.
#smkn1kandanghaur #smkpusatunggulan #nesaka #sekolahterbaikdiindramayu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *